BINTANGNEWS.COM – Penyidik Dittipidnarkoba Bareskrim Polri memeriksa selebgram Angela Lee
Angela Lee diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan tindak pidana pencucian uang (TPPU) terkait jaringan internasional Fredy Pratama.
Angela Lee diperiksa untuk mendalami aliran dana dari TPPU Fredy Pratama di wilayah Daerah Istimewa (DI) Yogyakarta.
ADVERTISEMENT
Baca Juga:
Komentar Selebgram dan Pebisnis Medina Zein Usai Dirinya Bebas dari Lapas Perempuan Pondok Bambu

SCROLL TO RESUME CONTENT
Demikian disampaikan oleh Kasudbit V Dittipidnarkoba Bareskrim Polri, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro.
“Saat ini Subdit TPPU Narkotika Bareskrim sedang mendalami aliran dana jaringan FP di wilayah Yogyakarta sekitarnya,” ujar Susatyo Purnomo Condro saat dihubungi, Selasa (3/10/2023).
Baca artikel lainnya di sini: Terkait Gembong Narkoba Jaringan Internasional Fredy Pratama, Bareskrim Polri Periksa Penyanyi Zul Zivilia
Baca Juga:
Dana Endorse Rp400 Juta Digelapkan oleh Pengelola Medsos, Selebgram Awkarin Lapor Polisi
Dari Mana Pelaku Dapatkan Dokumen Pribadi Selebgram Ria Ricis? Begini Penjelasan Polda Metro Jaya
Konfirmasi Soal Pemberian Barang dari Mantan Mentan SYL, KPK Periksa Penyanyi Nayunda Nabila 12 Jam
Adapun dalam keterangannya Angela Lee tidak mengenal Fredy Pratama, Susatyo menuturkan, namun Selebgram itu mengenal rekan dari Fredy Pratama.
Oleh karenanya, keterangan dari Angela Lee nantinya akan dikembangkan lebih jauh dan juga menjadi alat bukti terkait TPPU Fredy Pratama.
“Angela salah satu saksi yang kami periksa untuk mengumpulkan alat bukti dugaan layering atau cluster baru TPPU,” ucapnya.
Hanya saja, Susatyo tidak mengungkap lebih jauh identitas rekan dari Fredy Pratama yang membantu untuk proses pembelian ruko milik ayah Fredy Pratama, Lian Silas, yang juga sudah ditetapkan sebagai tersangka.
Baca Juga:
Polisi Tangkap 6 Terduga Pelaku Penyalahgunaan Narkoba, Salah Satunya Selebgram Chandrika Chika
Windy Idol Dicegah Keluar Negeri Setelah KPK Tetapkan Jadi Tersangka Kasus TPPU Hasbi Hasan
Masa Penahanan Selebgram Siskaeee Dìperpanjang Hingga 40 Hari ke Depan, Polisi Ungkap Alasannya
“(Pemeriksaan Angela terkait) hasil pengembangan aset yang disita dari rekan FP yang membantu pembelian satu ruko milik tersangka LS (keluarga FP). Dia (Angela Lee) hanya mengenal rekan Fredy di Yogya,” jelasnya.*































